Budaya

Cara Mengatasi Penebangan Liar Hutan

Hutan adalah kawasan yang ditumbuhi oleh pepohonan dan tumbuhan dengan lebat. Hutan juga mempunyai fungsi sebagai tempat habitat hewan liar, dan salah satu aspek biosfer bumi yang sangat penting. Indonesia sendiri mempunyai hutan yang kaya dengan beragam jenis populasi, namun sayangnya seiring berjalannya waktu. Hutan-hutan di Indonesia terancam akibat penebangan liar.

Selain itu, penebangan liar juga dapat mengakibatkan berkurangnya resapan air yang dapat berdampak pada bencana banjir maupun tanah longsor. Serta dapat merusak habitat liar yang ada di dalamnya.

Untuk itu sebagai manusia kita perlu menjaga dan melestarikan hutan, karena terdapat banyak mahkluk hidup di dalamnya. Penebangan liar hutan dapat diatasi dengan cara sebagai berikut.

1. Mendirikan Kawasan Lindung

Cara pertama yang efektif untuk mengatasi penebangan liar hutan yakni harus dibuat suatu lokasi khusus yang terdapat patroli penjaga hutan. Dengan tujuan mencegah masuknya penebang liar dan aktivitas lainnya yang merusak hutan.

Lokasi khusus ini dapat berupa cagar alam, suaka margasatwa, dan taman nasional, Indonesia juga sudah memiliki beberapa lokasi khusus tersebut. Diantaranya Taman Nasional Gunung Leuser, Taman Nasional Kerinci Seblat, Taman Nasional Way Kambas, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Apa Itu Hutan? Berikut Penjelasan Lengkapnya!

2. Mendidikan Masyarakat Tentang Perlindungan Hutan

Cukup banyak masyarakat Indonesia yang menjadi penebang liar, hal tersebut dikarenakan kebutuhan ekonomi serta kurangnya pemahaman tentang pentingnya hutan.

Oleh sebab itu maka harus ada sosialisasi pada masyarakat terkait dengan dampak negatif penebangan liar.

3. Tindak Keras Penebang Liar

Meski penebangan liar sudah dilarang oleh pemerintah, namun faktanya hal tersebut masih terjadi. Oleh karena itu harus diberlakukannya tindakan yang lebih tegas kepada para penebang liar, agar mereka jera dan tidak akan melakukannya lagi.

Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi penebangan liar hutan, diantara cara tadi sebagian besar telah dilakukan pemerintah. Namun praktek dilapangannya banyak yang kurang terawasi, sehingga masih ada penebang liar di hutan-hutan Indonesia. Bahkan beberapa negara pun mengalami hal yang sama.

Faridz Mahesa Pancasakti

Pria suka belajar tapi juga wibu akut dan tiap hari main Mobile Legends
Back to top button