Penting! Inilah 5 Manfaat Pemanasan Sebelum Berolahraga

Posbaru – Sebelum melakukan olahraga pastinya kita harus melakukan pemanasan terlebih dahulu, namun apakah kalian tahu apasih manfaat pemanasan sebelum berolahraga?.
Nah , oleh sebab itu dalam artikel ini kita akan membahas tentang beragam manfaat pemanasan sebelum berolahraga, berikut pembahasannya.
1. Cegah Risiko Cedera
Manfaat pemanasan yang pertama dan terpenting adalah untuk mencegah terjadinya cedera, sebab sebelum melakukan pemanasan otot tubuh kita biasanya dalam keadaan normal yang cenderung kaku.
Karena itulah, pemanasan dapat membantu tubuh meningkatkan aliran darah ke otot serta meningkatkan suhu sehingga otot menjadi lebih lentur dan mengurangi risiko cedera, kram, terkilir, hingga otot robek.
2. Tingkatkan Fleksibilitas
Melakukan pemanasan sebelum berolahraga dapat meningkatkan sirkulasi darah ke otot sehingga membuatnya menjadi lebih fleksibel serta membawa banyak persediaan oksigen ke seluruh tubuh.
Selain meningkatkan fleksibilitas, pemanasan juga dapat meningkatkan energi otot dan memperluas refleks serta jangkauan gerak sehingga kalian dapat berolahraga lebih nyaman.
3. Memperbaiki Postur Tubuh
Menurut beberapa sumber, selain dua hal tadi, ternyata melakukan pemanasan secara rutin dan benar sebelum berolahraga dapat memperbaiki postur tubuh kalian terutama pada usia pertumbuhan seperti anak-anak.
Selain itu, pemanasan juga bisa memberi cairan pelumas yang lebih banyak pada persendian sehingga membuat sendi tulang lebih fleksibel.
Baca Juga: Daftar Olahraga Untuk Mengecilkan Perut
4. Stabilkan Detak Jantung
Manfaat pemanasan sebelum berolahraga yang selanjutnya adalah menstabilkan detak jantung, dimana pemanasan bisa meningkatkan sistem jantung serta pembuluh darah secara bertahap sehingga ketika berolahraga detak jantung akan lebih stabil.
Karena, jika tidak melakukan pemanasan maka detak jantung ketika berolahraga akan meningkat secara tiba-tiba dimana hal ini mungkin akan berisiko serius pada beberapa orang yang memiliki penyakit jantung.
5. Membuat Nyaman Berolahraga
Manfaat pemanasan sebelum melakukan olahraga yang terakhir yakni dapat membuat kalian menjadi lebih nyaman ketika melakukan aktivitas olahraga.
Bahkan menurut beberapa sumber, setelah melakukan pemanasan kita akan bisa lebih lama melakukan olahraga dan mengurangi tingkat kelelahan ketika berolahraga.