Selain Makan & Minum, Berikut Hal yang Membatalkan Puasa !

Posbaru – Puasa merupakan Ibadah yang dilakukan umat Islam yang mana pada bulan Ramadhan puasa adalah hal yang wajib kecuali ada hal-hal lain seperti sakit dan lain sebagainya. Secara umum puasa adalah menahan nafsu, makan dan minum dari terbit matahari hingga terbenam matahari, Tentu saja apabila kita makan atau minum ketika tengah berpuasa maka puasanya akan batal (gagal), namun selain itu ada juga hal yang membatalkan puasa selain makan dan minum, diantaranya adalah sebagai berikut.
1. Berhubungan Intim Ketika Berpuasa
Suami istri yang melakukan hubungan intim yang disengaja ketika tengah berpuasa maka puasanya akan gagal (batal) dan mereka wajib mengganti puasanya dengan puasa setelah bulan ramadhan serta harus membayar salah satu kafarat yang diantaranya adalah Memerdekakan Budak dan jika tidak mampu maka dapat berpuasa 2 bulan terus menerus atau jika tidak mampu juga harus memberi makan 60 orang miskin.
Meski begitu menurut beberapa sumber secara umum berpendapat bahwa Suami Istri yang berhubungan intim akan batal (gagal) berpuasa hanya ketika tengah berpuasa saja atau dari terbit matahari hingga terbenamnya matahari, sedangkan jika sudah “buka puasa” maka tidak batal.
2. Keluar Air Mani Yang Disengaja
Mengeluarkan air mani yang disengaja meski tanpa hubungan intim dengan lawan jenis atau Mastrubasi ketika tengah berpuasa maka puasanya akan batal (gagal).
3. Emosi
Ketika tengah berpuasa maka kita harus menahan emosi dan jika mengeluarkan emosinya secara berlebihan maka menurut beberapa sumber secara umum berpendapat bahwa puasa pahala yang didapat akan dikurangi, meski begitu saat seseorang tidak bisa mengontrol emosinya yang berlebihan maka bisa saja membuat hal yang lebih buruk seperti membunuh, memukul dan lain sebagainya.
4. Muntah Disengaja
Jika seseorang sengaja muntah atau sengaja memasukan benda ke dalam mulut hingga muntah maka puasanya akan batal (gagal) namun jika muntah yang tidak disengaja seperti dikarenakan sakit, mabuk perjalanan, dan lain sebagainya maka puasanya sah atau tidak batal.
Baca Juga : Tata Cara Mandi Wajib (Junub) Beserta Niat & Arti
5. Haid
Apabila seorang perempuan mengalami haid (datang bulan) ketika tengah berpuasa maka puasanya batal (gagal) namun Puasa dapat diganti setelah ramadhan dan setelah haid sesuai dengan jumlah hari puasa yang batal.
Itulah beberapa hal yang dapat membatalkan puasa selain makan. Nah sebenarnya masih banyak lagi hal yang dapat membatalkan puasa selain yang tadi, namun karena kami bukan ahli agama maka kami hanya memberikan beberapa hal umum saja seperti di atas.