Sinopsis Film Patriot Day (2016), Berdasarkan Kisah Nyata!

Posbaru – Merupakan sebuah film yang ceritanya berdasarkan insiden pengeboman acara maraton di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat yang terjadi pada 15 April 2013 lalu. Adapun sinopsis film Patriot Day (2016) adalah sebagai berikut.
Sinopsis Film Patriot Day (2016)
Film Patriots Day menceritakan tentang kakak adik bernama Dzhokar dan Tamerlan yang meledakan dua bom selama marathon di Boston.
Ledakan yang menimbulkan kepanikan tersebut membuat Agen FBI bernama Richard ditugaskan untuk bekerja sama dengan komisaris kepolisian bernama Ed Davis. Untuk menyelidiki aksi pemboman tersebut.
Di sisi lain, bawahan Ed yang bernama Tommy Saunders ikut mencari bukti dan membantu orang terluka maupun terpisah dari keluarganya.
Meski aksi Dzhokhar dan Tamerlan terekam CCTV, namun pihak FBI tidak mau merilis foto mereka ke publik sebelum ditemukan bukti yang lebih jelas.
Walaupun begitu, foto tersebut bocor ke pihak media. Sehingga pihak kepolisian mau tidak mau harus mencari mereka di area tersebut.
Dari sinilah mulai terjadi aksi kejar-kejaran diantara mereka, terlebih para pelaku akan melakukan aksi selanjutnya di kota lain.
Apakah mereka berhasil menemukan bukti dan pelaku pemboman?.
Baca Juga: Rekomendasi Film Perang Dunia 2, Berdasarkan Kisah Nyata!
Informasi Lainnya
Genre | Aksi, Kriminal, Drama |
Pertama Rilis | 17 November 2016 |
Sutradara | Peter Berg |
Rating | 7,4/10 (IMDb) |
Durasi | 2 Jam 13 Menit |
Pemeran | Mark Wahlberg, Michelle Monaghan, J.K. Simmons dan lainnya |
Riview Singkat Film Patriot Day
Meski diangkat dari kisah nyata, film ini menampilkan adegan yang kurang realistis sehingga kesan dilebih-lebihkan sangat amat terasa ketika menontonnya.
Walaupun begitu, cerita film ini bisa dijadikan pelajaran untuk menghindari aksi kriminal tersebut. Karena didasarkan pada kisah nyata tadi.
Selain itu, para aktor dalam film memainkan perannya dengan sangat baik. Jadi kesimpulannya, film ini tidak terlalu buruk untuk ditonton namun juga tidak menjadi film favorit untuk ditonton.