Entertainment

10 Film Tentang Ahli Matematika yang Bikin Kagum!

Posbaru – Film tentang ahli matematika, memang hampir selalu membuat penontonnya terkagum-kagum. Namun, dari banyaknya film tentang ahli matematika, ternyata hanya ada beberapa saja yang menurut kami terbaik.

Oleh sebab itu, dalam artikel ini kami memberikan beberapa rekomendasi film tentang ahli matematika yang patut untuk kalian tonton.

1. Good Will Hunting

GenreDrama, Percintaan
Pertama Rilis2 Desember 1997
SutradaraGus Van Sant
Rating8,3/10 (IMDb)
Durasi2 Jam 6 Menit
PemeranRobin Williams, Matt Damon, Ben Affleck dan lainnya

Sinopsis Film Good Will Hunting

Film tentang ahli matematika yang pertama ini menceritakan kisah seorang pemuda yang bekerja sebagai salah satu petugas kebersihan di Massachusetts Institute of Technology (MIT). Dimana Ia diam-diam adalah seorang pemuda jenius yang bisa memecahkan berbagai soal matematika.

2. A Beautiful Mind

GenreBiografi, Drama
Pertama Rilis13 Desember 2001
SutradaraRon Howard
Rating8,2/10 (IMDb)
Durasi2 Jam 15 Menit
PemeranRussell Crowe, Ed Harris, Jennifer Connelly  dan lainnya

Sinopsis  A Beautiful Mind

Menceritakan tentang seorang ahli matematika bernama John Forbes yang mempunyai gangguan skizofrenia dimana gangguan tersebut membuatnya sering berhalusinasi dan menciptakan tokoh-tokoh khayalan.

3. The Imitation Games

GenreDrama, Biografi, Thriller
Pertama Rilis29 Agustus 2014
SutradaraMorten Tyldum
Rating8/10 (IMDb)
Durasi1 Jam 54 Menit
PemeranBenedict Cumberbatch, Keira Knightley, Matthew Goode dan lainnya

Sinopsis The Imitation Games

Seorang pria bernama alan yang bekerja sebagai ahli matematika Inggris telah berhasil memecahkan mesin pesan rahasia milik Jerman bernama “Enigma”, yang mana akibat hal tersebut perang dapat selesai lebih cepat dan banyak nyawa yang terselamatkan. Namun sayang, Alan sendiri dirahasiakan oleh pemerintah dari publik.

4. Hidden Figures

GenreBiografi, Sejarah, Drama
Pertama Kali Rilis1 Desember 2016
SutradaraTheodore Melfi
Rating7,8/10 (IMDb)
Durasi2 Jam 7 Menit
PemeranTaraji P. Henson, Octavia Spencer, Janelle Monáe dan lainnya

Sinopsis Hidden Figures

Bercerita tentang perjuangan 3 orang perempuan kulit hitam Amerika Serikat bernama Mary (Ahli Teknik), Dorothy (Ahli Teknik), dan Katharine yang memegang kendali vital di divisi awal program luar angkasa AS-NASA. Dimana film ini berlatar belakang di era rasisme kulit hitam AS.

5. Gifted

GenreDrama
Rilis7 April 2017
SutradaraMarc Webb
Rating7,6/10 (IMDb)
Durasi1 Jam 41 Menit
PemeranChris Evans, Mckenna Grace, Lindsay Duncan dan lainnya

Sinopsis Gifted

Film ahli matematika yang selanjutnya ini, menceritakan tentang seorang gadis kecil yang mempunyai kemampuan matematika luar biasa, dimana dirinya harus terjebak diantara sang paman yang menginginkan hidupnya tenang layaknya anak lain dan sang Nenek yang sangat ambisius menjadikannya orang paling pintar.

6. The Man Who Knew Infinity

GenreBiografi, Drama
Rilis17 September 2015
SutradaraMatt Brown
Rating7,2/10 (IMDb)
Durasi1 Jam 48 Menit
PemeranDev Patel, Jeremy Irons, Malcolm Sinclair dan lainnya

Sinopsis The Man Who Knew Infinity

Film tentang ahli matematika yang keempat, bercerita tentang seorang pemuda miskin dengan bakat matematika yang luar biasa, dimana Ia berniat pergi kuliah lagi di Inggris tepatnya Universitas Cambridge, dan untuk mencapai impiannya, pemuda ini harus berani meninggalkan keluarga dan istrinya di India.

7. Agora

GenreDrama, Petualangan, Biografi
Rilis17 Mei 2009
SutradaraAlejandro Amenábar
Rating7,2/10 (IMDb)
Durasi2 Jam 7 Menit
PemeranRachel Weisz, Max Minghella, Oscar Isaacley dan lainnya

Sinopsis Agora

Agora adalah seorang wanita kuat yang tetap memperjuangkan Ilmu pengetahuan di tengah konflik agama yang berlangsung di kota Alexandria. Yang mana konflik agama tersebut melibatkan kaum Kristen, Pagan, dan Yahudi.

8. Proof

GenreMisteri, Drama
Rilis5 September 2005
SutradaraJohn Madden
Rating6,7/10 (IMDb)
Durasi1 Jam 40 Menit
PemeranGwyneth Paltrow, Anthony Hopkins, Hope Davis dan lainnya

Sinopsis Proof

Daftar film tentang ahli matematika selanjutnya menceritakan seorang bernama Kathrine yang merawat bapaknya seorang ahli matematika ternama yang di diagnosa menderita penyakit Skizofrenia. Dimana pada suatu hari, Robert meninggal dan tiba-tiba saja muncul seorang muridnya yang yang mempelajari cacatan Robert berharap mendapatkan sesuatu.

Pada awalnya Kathrine mencurigainya akan mencuri ide bapaknya, namun ternyata dugaannya salah dan hubungan mereka juga semakin dekat.

Baca Juga: Rekomendasi Film Perang

9. Travelling Salesman

GenreMisteri, Drama, Fiksi Ilmiah
Rilis16 Juni 2012
SutradaraTimothy Lanzone
Rating5,8/10 (IMDb)
Durasi1 Jam 20 Menit
PemeranDanny Barclay, Eric Bloom, David John Cole dan lainnya

Sinopsis Travelling Salesman

Film ini rilis pada tahun 2012 lalu yang naskahnya ditulis oleh Andy Lanzone dan Timothy Lanzone, bercerita tentang empat orang ahli matematika yang disewa oleh pemerintah Amerika Serikat untuk memecahkan sebuah masalah paling rumit dalam sejarah ilmu komputer.

10. Moneyball

GenreBiografi, Drama, Olahraga
Rilis9 September 2011
SutradaraBennett Miller
Rating7,6/10 (IMDb)
Durasi2 Jam 13 Menit
PemeranBrad Pitt, Robin Wright, Jonah Hill dan lainnya

Sinopsis Moneyball

Film tentang ahli matematika yang terakhir ini bercerita tentang  seorang manajer tim basebaal yang tengah berusaha membuat sebuah tim tangguh dengan cara menemukan para pemain baseball menggunakan metode pendekatan statistika.

Farhan Dentamayall

Orang yang sedang belajar menulis!.
Back to top button